Polres Batang Intensifkan Pengamanan di Objek Wisata 

    Polres Batang Intensifkan Pengamanan di Objek Wisata 
    Kasatpolairud Polres Batang IPTU Zaenal Mutakin

    Batang - Dalam libur lebaran 2023 Polres Batang menggelar pengamanan lokasi wisata di seluruh Kabupaten Batang. Salah satunya Kawasan Pantai Sigandu yang menjadi objek vital lokasi wisata yang dikunjungi oleh pengunjung.

    “Bahwa pengamanan lokasi wisata sudah kami lakukan mulai hari H lebaran 2023 hingga nanti syawalan, ” kata Kasatpolairud Polres Batang IPTU Zaenal Mutakin saat ditemui di Pospam Kawasan Pantai Sigandu Batang, Kabupaten Batang, Selasa (25/4/2023)

    Ada beberapa objek wisata di Kabupaten Batang yang diamankan Polisi termasuk kawasan Pantai Sigandu menjadi prioritas.
    “Pengamanan dilakukan secara maksimal untuk menekan kerawanan Kamtibmas seperti aksi kejahatan, kemacetan, maupun potensi kecelakaan bagi pengunjung, ” jelasnya. 
    Puluhan personel ditempatkan di objek wisata hingga melakukan pengamanan secara mobile ke titik-titik rawan

    Ia juga mengimbau, kepada pengelola dan pengunjung objek wisata tetap memperhatikan aspek keselamatan seperti orang tua mendampingi anak saat sedang bermain di pantai.
    “Pihak kami juga sudah memasang rambu, yakni bendera merah sebagai tanda pengunjung tidak boleh melewati bendera itu karena kedalaman air sangat dalam, ” tegasnya 

    Jika sewaktu-waktu ada gelombang tinggi bisa diamankan oleh petugas yang berjaga. Soalnya melihat cuaca bisa berubah kapan saja.
    “Selain kawasan Pantai Sigandu kami juga memprioritaskan lokasi wisata Pantai Ujungnegoro, Pagilaran dan Sikembang. Karena Kabupaten Batang ini terkenal dengan wisata air, pastinya saat ini ramai, pengunjung agar selalu hati-hati, ” ujar dia 

    Lutfi Adam 

    Lutfi Adam

    Lutfi Adam

    Artikel Sebelumnya

    Urai Kepadatan, Satlantas Batang Arahkan...

    Artikel Berikutnya

    Utamakan Pelayanan, Halal Bi Halal Antar...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Pimpin KTT World Water Forum, Panglima TNI Sambut Kedatangan Presiden Jokowi Di Bali
    Prajurit TNI Koops Habema Respons Kebutuhan Penerangan Masyarakat Wilayah Papua
    Satgasud PAM VVIP KTT World Water Forum Amankan Wilayah Udara Bali

    Ikuti Kami